October 2019.
Berburu
Aurora Borealis di Murmansk, Akhir Oktober 2019, tepatnya tanggal 27 Oktober.
Tujuan nya, ingin menyaksikan Aurora Borealis atau Nothern Lights, yang merupakan salah satu keajaiban alam di dunia.
Setibanya kami di Murmansk, sudah cukup malam banget. Tidak menyangka juga kalau Bandara nya sangat kecil, hehehe, jadi deh kami berdesak-desakan menunggu koper yang rata-rata ukuran besar itu.
Keluar dari Bandara, wow…. Langsung disambut salju, bbrrrr…., dingin banget! Pengalaman pertama melihat salju secara langsung, senangnya…. , well, semangat sambil kedinginan hehehe
Malam
itu kami termasuk beruntung, karena dalam perjalanan menuju hotel, sudah
disambut dengan penampakan Aurora yang
muncul tipis2x. Senang sekali, walaupun belum
bisa merasakan se-fenomenal yang diceritakan teman2x yang sudah
lebih dahulu ke Murmansk
Semakin menambah penasaran aja, dengan The Northen Lights yang diburu oleh banyak orang itu, seperti apa ya?
Sepanjang perjalanan, semua terdiam, mungkin karena mengantuk π, mungkin juga was2x. Kalau besok cuaca tidak mendukung, atau salju turun seperti malam ini, hmmm … Aurora kemungkinan besar tidak akan keliatan.
Bisa melihat Aurora akan menjadi “once in a lifetime experience”, untuk saya pribadi, karena ada faktor keberuntungan untuk bisa menyaksikan “the sparkling & glowing mystical, yet mysterious lights” ini, dan juga faktor budget tentunya hehehe
Puji Tuhan, hadiah istimewa, untuk kami semua pada malam itu. Kami bisa melihat, “The Aurora Borealis atau Northen Lights” dan menikmati cahaya yang indah di langit sepuas-puasnya. Hmm… susah untuk menggambarkan perasaan saat itu ya, seperti mimpi, langit yang bermandikan cahaya, sangat indah.
Keajaiban Alam, yang dikisahkan dari generasi ke generasi, menjadi legenda, dan bahkan membuat para ilmuwan penasaran, baiknya kita biarkan saja menjadi rahasia Nya.
Yang masih akan terus saya ingat dan terbayang, saat itu, “the sky painted beautifully, one of HIS creation that HE let me enjoy it”.
Thank God for His mercy .
Wow indah ya Bu Erika, aurora borealis π jadi ingat picture book berjudul Langit Ajaib karya Lucy Richards (edisi bahasa Indonesia terbitan Erlangga)
ReplyDeleteTerima kasih sudah mau mampir ke blog ku.
DeleteWaahh, aku mau cari buku Langit Ajaib, senang baca yang ringan ringan saja. Sukses ya dengan blog nya Maharani Aulia, semoga harapan nya tercapai.
Ikut menikmati aurora meskipun hanya melalui foto, sip
ReplyDeleteTerima kasih sudah mampir di blog ku. Sukses ya bu Salamahy menjadi blogger keren seperti bu guru Dedew kita.
DeleteIndah nian bu erikaπberuntung ya berkesempatan melihat kejadian alam langka. Btw lihat fotonya kebayang gmn dinginnya ituπ
ReplyDeleteSangat beruntung π & sangat dinginn hehehe. Penikmat Semesta (nama yang keren), sukses ya dengan tulisan-tulisan nya, semangat!
DeleteCantiknya aurora terbaca di tulisan ini,... Sukaaaaaaa
ReplyDeleteTerima kasih Dita, tampaknya yg mengerti tulisan ku hanya kamu π. Sukses untuk Dita, sukses di kuliner nya, sukses juga jadi blogger handal π.
DeleteIiih aku juga ngerti lho π€£π€£ pengen deh bisa jalan2 ke Eropa kayak Bu Erika
DeletePasti bisa dear, yuk semangat nulis nya, supaya dapat sponsor ke Eropa ya π
Deletelihat foto ini jadi berasa lihat beneran. senangnya bisa melihat langsung. semoga berkesempatan ke Eropa dan melihat aurora langsung. terima kasih bu erika, untuk tulisan dengan cerita yang menarik. semangat dan sukses, bu. salam kenal
ReplyDeleteSemangat juga untuk menulis ya, mudah2x an kita semua bersemangat terus menulis, bu guru Dedew aja memulai dengan tiap hari di posting loh ππΆ, mari kita tiru. Semoga pengharapan dikabulkan π, lebih bagus nanti ada sponsor ya π
Delete